Kereta Tanpa Rel Siap Mengaspal di IKN: Inovasi Transportasi Ramah Lingkungan

Kereta tanpa rel ini akan mulai beroperasi pada5 Agustus, dengan tiket gratis untuk seluruh penumpang hinggaDesember2024 mendatang.

Denada S Putri
Minggu, 04 Agustus 2024 | 12:15 WIB
Kereta Tanpa Rel Siap Mengaspal di IKN: Inovasi Transportasi Ramah Lingkungan
Kereta tanpa rel di IKN. [Ist]

SuaraKaltim.id - Kereta trem tanpa rel atau Moda transportasi autonomous rail transit (ART) bakal beroperasi di Ibu Kota Nusantara (IKN) Kalimantan Timur (Kaltim) dalam waktu dekat.

Seperti diketahui, trem otonom atau ART ini menjadi lompatan penggunaan teknologi baru dalam dunia transportasi di Indonesia.

Sebab kereta tanpa rel atau trem otonom ini dioperasikan menggunakan baterai yang disubstitusikan dengan marka jalan dan magnet.

Sehingga, nantinya kendaraan ini ampuh untuk mengurangi emisi gas rumah kaca dan pemakaian energi.

Baca Juga:Balikpapan Manfaatkan Momentum IKN untuk Kembangkan Sektor Kuliner

Di tahap awal ini, operasional trem otonom  akan berfungsi sebagai kendaraan pengumpan (feeder) bagi peserta upacara Hari Kemerdekaan RI.

Jadi moda transportasi ini akan beroperasi di Jalan Sumbu Kebangsaan Barat dan Jalan Sumbu Kebangsaan Timur IKN. Untuk saat ini kereta tanpa rel ini memiliki kecepatan jelajah 40 km/jam.

Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi membenarkan ART akan beroperasi dengan rute mengitari Jalan Sumbu Kebangsaan di IKN.

Menhub Budi Karya juga mengklaim nantinya trem otonom akan menjadi transportasi dengan tarif yang murah karena tidak membutuhkan rel dalam pengoperasiannya.

Menurut rencana, kereta tanpa rel ini akan mulai beroperasi pada 5 Agustus, dengan tiket gratis untuk seluruh penumpang hingga Desember 2024 mendatang.

Baca Juga:Spesifikasi Helm Gratis Berlogo IKN, Apa Saja Keistimewaannya?

Sebelumnya diberitakan, satu set kereta Autonomous Rail Transit (ART) atau satu rangkaian trem otonom telah tiba di Balikpapan pada 26 Juli 2024.

Satu rangkaian tersebut yaitu Trem Otonom Norinco (CRRC Zuzhou) yang berasal dari China.

Trem otonom akan diujicoba secara internal terlebih dahulu, lalu dilanjutkan dengan uji coba bersama Presiden Jokowi pada 5 Agustus 2024.

Sementara rencana pelaksanaan showcase alias unjuk kerja akan dilaksanakan pada Oktober hingga Desember 2024.

Kontributor : Maliana

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini