SuaraKaltim.id - Fraksi PAN-Hanura (An-Nur) DPRD Bontang menyoroti program WiFi gratis di Kota Bontang yang tidak merata. Bagi mereka Pemkot dianggap tebang pilih.
Ketua Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN), Ridwan mengatakan, program WiFi gratis tidak terpasang menyeluruh di titik Kota Bontang.
"Kenapa kami ngomong begitu, karena di daerah saya juga belum ada. Tepatnya di Kelurahan Tanjung Laut Indah," ungkapnya, melansir dari KlikKaltim.com--Jaringan Suara.com, Rabu (24/11/2021).
Katanya, sorotan dari anggota dewan bisa menjadi bahan evaluasi untuk pemerintah. Pasalnya, kritikan tersebut datang dari masyarakat yang juga mempertanyakan hal serupa.
Baca Juga: Dana Stimulan RT di Bontang Dilarang Dibelanjakan Tenda dan Kursi Lagi
Padahal Pemkot Bontang seharusnya memberikan pelayanan yang merata bagi masyarakat. Apalagi program ini sudah menjadi janji politik.
"Banyak keluhan yang kami terima dari masyarakat. Memang ini janji politik dan wajib ditetapi," jelasnya.
Di sisi lain, salah satu hal yang dikhawatirkan apabila program ini hanya berjalan dalam jangka pendek. Pasalnya, tidak ada jaminan anggaran program tersebut akan terus tersedia.
Dikonfirmasi terpisah, Wali Kota Bontang, Basri Rase mengatakan, sorotan itu merupakan hal lumrah yang dilakukan masing-masing fraksi.
"Karena semua fraksi punya hak berpendapat," ujarnya.
Baca Juga: Pembangunan Jembatan Selambai Hanya 30 Persen, Kontraktor Auto Diblacklist
Pun mengenai pemasangan wifi tak menyeluruh dikarenakan anggaran yang terbatas. Juga pemerintah memiliki skala prioritas yang lain.
Berita Terkait
-
Masuki Usia ke-47 Tahun, Pupuk Kaltim Salurkan Bantuan Rp15,3 Miliar bagi Warga Bontang
-
Ketimbang WiFi Gratis yang Digagas Anies, PSI Usul Perbanyak CCTV di Jakarta, Ini Alasannya!
-
Cek Fakta: Ida Dayak Gelar Pengobatan di Bontang Agustus 2024, Benarkah?
-
Viral, Diduga Masalah HP, Puluhan Remaja Keroyok Karyawan Kafe di Bontang
-
Dicap Ikut-ikut Ganjar Usai Kasih Wifi Gratis, Gibran Tetap Lempeng: Nggak Apa-apa, Beliau Pintar
Terpopuler
- Kode Redeem FF 2 April 2025: SG2 Gurun Pasir Menantimu, Jangan Sampai Kehabisan
- Ruben Onsu Pamer Lebaran Bareng Keluarga Baru usai Mualaf, Siapa Mereka?
- Aib Sepak Bola China: Pemerintah Intervensi hingga Korupsi, Timnas Indonesia Bisa Menang
- Suzuki Smash 2025, Legenda Bangkit, Desain Makin Apik
- Rizky Ridho Pilih 4 Klub Liga Eropa, Mana yang Cocok?
Pilihan
-
Laptop, Dompet, Jaket... Semua 'Pulang'! Kisah Manis Stasiun Gambir Saat Arus Balik Lebaran
-
4 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Lancar Main Free Fire, Terbaik April 2025
-
9 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Lancar Main Game, Terbaik April 2025
-
Seharga Yamaha XMAX, Punya Desain Jet: Intip Kecanggihan Motor Listrik Masa Depan Ini
-
Demi Jay Idzes Merapat ke Bologna, Legenda Italia Turun Gunung
Terkini
-
APBD Terpangkas Rp 300 Miliar, Pemkab PPU Matangkan Program Kartu Cerdas
-
Libur Lebaran di Beras Basah: 3.000 Pelancong, Mayoritas Wisatawan Lokal
-
Harga Sewa Kapal ke Pulau Beras Basah: Mulai Rp 550 Ribu, Ini Daftarnya!
-
Dua Penghargaan Internasional dari The Asset Triple A Awards 2025 Sukses Diboyong BRI
-
Dari Nganjuk ke Sepaku, Wisatawan Rela Tempuh Perjalanan Jauh Demi IKN