SuaraKaltim.id - Di Kalimantan Timur (Kaltim), Perusahaan Listrik Negara (PLN) mencatat Rasio Desa Berlistrik (RDB) hingga Agustus kemarin mencapai 83,72 persen. PLN telah menyediakan listrik untuk 869 desa/kelurahan dari total 1.038 desa/kelurahan di 10 kabupaten/kota di Benua Etam.
Meskipun demikian, masih ada 169 desa yang belum terjangkau oleh PLN, saat ini mendapatkan layanan dari Non-PLN seperti PLTS komunal, LTSHE, PLTD Pemda, PLTMH, dan swadaya masyarakat.
Sementara itu, Rasio Elektrifikasi (RE) PLN di Kaltim per Agustus telah mencapai 94,95 persen, dengan Rasio Elektrifikasi total mencapai 99,99 persen.
"Tapi sebenernya itu kan perbedaan metode. Karena dihitungnya, jumlah rumah berlistrik dibagi seluruh rumah. Kalau di breakdown, masih banyak yang gelap," ungkap Kabid Ketenagalistrikan Dinas ESDM Kaltim, Mashur Sudarsono Wira Adi yang akrab disapa Sony, melansir dari kaltimtoday.co--Jaringan Suara.com, Selasa (14/11/2023).
Baca Juga: Peringatan BMKG, 7 Kabupaten Pesisir di Kaltim Waspada Terhadap Pasang Air Laut
Tahun ini, PLN menetapkan target untuk menyediakan listrik di 71 desa di Kaltim. Angka ini cukup signifikan dibandingkan dengan target tahun-tahun sebelumnya, yang hanya sekitar 25-30 desa per tahun.
Pemprov Kaltim juga secara rutin memberikan bantuan untuk memenuhi kebutuhan dasar listrik warga. Pada tahun ini, Pemprov Kaltim melalui Dinas ESDM telah membangun 42 PLTS di kawasan desa-desa terpencil yang belum terjangkau oleh listrik PLN.
Tahun depan, Pemprov juga berencana memulai program 2 ribu sambungan listrik gratis untuk keluarga pra sejahtera.
"Sudah kita mulai uji coba seratus sambungan tahun ini. Semoga target 2.000 sambungan tahun depan bisa tercapai," tambah Sony.
Sony mengakui bahwa kondisi kelistrikan di Kaltim masih memprihatinkan, meskipun wilayah ini kaya sumber daya alam. Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Provinsi Kaltim mencatat bahwa hingga September 2023, masih ada 169 desa di Kaltim yang belum tersentuh oleh aliran listrik dari PLN.
Baca Juga: Polda Kaltim Amankan 2 Pelaku Penyalahgunaan BBM Pertalite di Samboja
Sebagian besar desa yang belum teraliri listrik PLN tersebar di wilayah pedalaman dan perbatasan, seperti Berau, Kutai Kartanegara, Kutai Timur, Paser, Kutai Barat, dan Mahakam Ulu.
"Terutama di Kutai Barat dan Mahakam Ulu, situasinya masih cukup challenging."
Walaupun Sistem Mahakam memiliki surplus daya sebesar 400 Mega Watt (MW) dan mengaliri empat daerah utama di Kaltim, yaitu Balikpapan, Samarinda, Tenggarong, dan Bontang, tetapi suplai daya tersebut belum dapat disalurkan ke desa-desa yang belum tersentuh listrik. Hal ini disebabkan oleh keterbatasan jaringan listrik dan ketersediaan sumber daya.
Sony menekankan bahwa pihaknya terus berupaya melakukan pemerataan aliran listrik ke desa-desa, terutama yang belum mendapatkan layanan listrik dari PLN.
Berita Terkait
-
Di COP29, PLN Perluas Kolaborasi Pendanaan Wujudkan Target 75 GW Pembangkit EBT 2040
-
RUPS PLN Tetapkan Empat Komisaris Baru dan Perpanjang Dua Jabatan Direksi
-
PLN Paparkan Strategi Dorong Pertumbuhan Ekonomi melalui Swasembada Energi Berkelanjutan dalam COP29
-
Di COP29 Azerbaijan, PLN Paparkan Berbagai Inisiatif dan Strategi Pembiayaan Transisi Energi
-
2 Juta Views! Turnamen Sepak Bola Desa di SnackVideo usai Donasi Gawang
Terpopuler
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Deddy Corbuzier Ngakak Dengar Kronologi Farhat Abbas Didatangi Densu: Om Deddy Lagi Butuh Hiburan
Pilihan
-
Patut Dicontoh! Ini Respon Eliano Reijnders Usai Kembali Terdepak dari Timnas Indonesia
-
Ada Korban Jiwa dari Konflik Tambang di Paser, JATAM Kaltim: Merusak Kehidupan!
-
Pemerintah Nekat Naikkan Pajak saat Gelombang PHK Masih Menggila
-
Dugaan Pelanggaran Pemilu, Bawaslu Pantau Interaksi Basri Rase dengan ASN
-
Kuasa Hukum Tuding Kejanggalan, Kasus Cek Kosong Hasanuddin Mas'ud Dibawa ke Tingkat Nasional
Terkini
-
Ada Korban Jiwa dari Konflik Tambang di Paser, JATAM Kaltim: Merusak Kehidupan!
-
Dugaan Pelanggaran Pemilu, Bawaslu Pantau Interaksi Basri Rase dengan ASN
-
Iuran Rp 20 Ribu untuk Listrik di SMA Negeri 1 Bontang, Disdik Kaltim Angkat Bicara
-
Kuasa Hukum Tuding Kejanggalan, Kasus Cek Kosong Hasanuddin Mas'ud Dibawa ke Tingkat Nasional
-
Pakai AC di Kelas, Orang Tua Murid Keluhkan Iuran Rp 20 Ribu untuk Bayar Listrik di SMA Negeri 1 Bontang