SuaraKaltim.id - Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) membagikan helm gratis di GOR Serbaguna Alun-alun Desa Bukit Raya, Kecamatan Sepaku, pada Rabu (31/07/2024) kemarin.
Rupanya pembagian helm gratis ini dilakukan dalam acara Sosialisasi Keselamatan Berkendara yang diikuti oleh lebih dari 500 warga setempat, termasuk pelajar tingkat SMA dan tokoh masyarakat.
Narasumber dalam acara ini di antaranya asat Lantas Polres Penajam Paser Utara (PPU) AKP Rhondy Hermawan, Kepala Dinas Perhubungan PPU Alimuddin yang diwakili oleh Kabid Lantas dan Angkutan Dishub PPU Achmad Noor dan Kapolsek Kecamatan Sepaku, Kasiyono.
Dalam acara tersebut, masyarakat disosialisasikan untuk membahas pencegahan tindak pidana di wilayah Sepaku.
Baca Juga: IKN Dipuji Para Influencer, Disebut Bak Datang ke Dunia Lain
Kemudian, sebanyak 3.000 unit helm pemberian sponsor berlogo Nusantara dibagikan secara gratis kepada masyarakat.
Spesifikasi dari helm tersebut tentu sudah berstandar nasional atau ber-SNI, dan memiliki logo IKN berwarna kuning di belakangnya.
Helm gratis ini dibagikan di beberapa titik seperti di Desa Bukit Raya, Pasar Pemaluan, dan Pasar Sepaku.
Adapun fungsi utama dan keistimewaan dari helm berlogo IKN ini diharapkan dapat menekan angka kecelakaan lalu lintas yang melonjak seiring bertambahnya volume kendaraan di Jalan Nasional, Sepaku.
Staf Khusus Bidang Keselamatan Publik, Edgar Diponegoro, membenarkan terkait melonjaknya angka kecelakaan di Jalan Nasional, Sepaku ini.
Baca Juga: Jokowi Rombak Ulang Insentif ASN yang Perdana Pindah ke IKN, Apa Bedanya?
“Sosialisasi keselamatan berlalu lintas ini didasari oleh melonjaknya angka kecelakaan lalu lintas dengan tingkat fasilitas yang signifikan jumlahnya yang dipicu oleh bertambahnya volume kendaraan di Jalan Nasional, Sepaku,” ucap Edgar.
- 1
- 2
Berita Terkait
Terpopuler
- 8 Rekomendasi Mobil Bekas Murah Tipe MPV Mei 2025: 7-Seater Harga Mulai Rp30 Jutaan, Pajak Miring
- Rekomendasi 5 Mobil Bekas Murah Meriah untuk Ibu Muda yang Super Aktif! Mulai 65 Jutaan
- 3 Pihak Blak-blakan Beri Dukungan untuk Yuran Fernandes, Komdis PSSI Revisi Hukuman
- Olla Ramlan Resmi Umumkan Lepas Hijab: Pilihan Terbaik Bukan yang Bikin Kita Nyaman
- 9 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Minimal 6000 mAh, Kuat Berhari-bari Tanpa Powerbank
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Semen Padang Imbang, Dua Degradasi Ditentukan di Pekan Terakhir!
-
Pantas Dipanggil ke Timnas Indonesia, Patrick Kluivert Kirim Whatsapp Ini ke Ramadhan Sananta
-
BREAKING NEWS! Kaesang Pangarep Kirim Isyarat Tinggalkan Persis Solo
-
Danantara Mau Suntik Modal ke Garuda Indonesia yang 'Tergelincir' Rugi Rp1,2 Triliun
-
5 Pilihan HP Murah RAM Besar: Kamera 50 MP ke Atas, Baterai Tahan Lama
Terkini
-
Transformasi Desa di Kaki Gunung Merapi: Pariwisata Alam dan Agrikultur Jadi Andalan
-
Saldo DANA Kaget Rp 404 Ribu Cair Siang Ini! Gak Perlu Kerja, Cukup Klik Link
-
Cek 3 Link DANA Kaget Hari Ini, Auto Ditransfer ke Dompet Digitalmu
-
Minggu Ceria, Buka 3 Link DANA Kaget Hari Ini buat Traktir Keluarga
-
Kumpulan 8 Link DANA Kaget Terbaru, Buruan Klaim Saldo Gratis Sebelum Terlambat!