SuaraKaltim.id - Hujan lebat diprediksi masih terjadi di beberapa wilayah di Indonesia. Provinsi Kalimantan Timur menjadi salah satu wilayah yang diprediksi dilanda hujan.
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan hujan lebat meliputi sebagian wilayah Indonesia pada Sabtu siang, sore, dan malam hari.
Menurut prakiraan BMKG, hujan lebat berpotensi turun di wilayah Kalimantan Barat, Kalimantan Selatan, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, dan Kalimantan Utara.
Hujan lebat juga diprakirakan turun di wilayah Aceh, Bangka Belitung, Bengkulu, Jambi, Riau, Sumatera Barat, Sumatera Selatan, dan Sumatera Utara.
Baca Juga:Pemkot Targetkan Pasar Pandan Sari Bersih dari PKL pada Juni
Wilayah Gorontalo, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Utara, Jawa Barat, Maluku Utara, Papua, dan Papua Barat pun berpeluang menghadapi hujan lebat.
Selain itu, menurut prakiraan BMKG, wilayah Sulawesi Barat menghadapi potensi angin kencang.
BMKG menyampaikan peringatan kepada warga yang tinggal di wilayah Nusa Tenggara Timur untuk mewaspadai kemungkinan terjadi kebakaran lahan. (ANTARA)