Jalan Penghubung IKN: PPU Ajukan Perluasan Jalan Provinsi ke Kementerian PUPR

Infrastruktur jalan di PPU dinilai semakin penting, mengingat fungsi jalur tersebut kini berkembang menjadi lebih strategis.

Denada S Putri
Senin, 28 April 2025 | 21:08 WIB
Jalan Penghubung IKN: PPU Ajukan Perluasan Jalan Provinsi ke Kementerian PUPR
Ilustrasi jalan provinsi yang menghubungkan ke IKN. [Ist]

SuaraKaltim.id - Pemerintah Daerah (Pemda) Penajam Paser Utara (PPU) semakin fokus pada peningkatan konektivitas menuju Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara.

Bupati PPU, Mudyat Noor, mengungkapkan bahwa pihaknya tengah berupaya mengusulkan perluasan jalan provinsi kepada Kementerian PUPR, dengan harapan proses ini segera terealisasi.

"Sekarang itu kami lagi mengusulkan ke Kementerian PUPR. Mudah-mudahan bisa ditindaklanjuti untuk jalan dari titik nol sampai Rintik, kemudian Simpang Silkar sampai IKN," ungkap Mudyat, disadur dari kaltimtoday.co--Jaringan Suara.com, Senin (28/04/2025).

Infrastruktur jalan di PPU dinilai semakin penting, mengingat fungsi jalur tersebut kini berkembang menjadi lebih strategis.

Baca Juga:IKN Mulai Hidup: Hunian, Kantor, dan Transportasi Sudah Beroperasi

Jalan yang sebelumnya hanya berperan sebagai penghubung antarprovinsi, kini menjadi jalur utama yang menghubungkan kabupaten, provinsi, dan pusat pemerintahan negara yang baru.

Meskipun demikian, Mudyat menyadari bahwa proposal perluasan jalan ini masih dalam tahap pengajuan dan perhitungan anggaran secara rinci belum dilakukan.

"Kalau anggaran belum diperhitungkan, baru proses pengajuan. Karena bukan wewenangnya kabupaten, jadi kami selaku pemakai infrastruktur ini ya meminta ke Gubernur dan Presiden untuk menjadi perhatian," tambahnya.

Perubahan peran jalan ini, yang kini berfungsi sebagai jalur strategis nasional, menjadi dasar utama agar pemerintah pusat lebih memperhatikan pengembangan infrastruktur di PPU.

"Pasalnya, kalau dulu jalan ini hanya penghubung antar provinsi, sekarang berbeda, menjadi penghubung antar kabupaten, provinsi, dan ibu kota negara," jelas Mudyat.

Baca Juga:Kota Balikpapan Tampil di Garis Depan, Menyongsong Era Baru Otonomi dan IKN

Mengingat akses menuju IKN melalui PPU, Mudyat menekankan pentingnya peran jalan tersebut dalam mendukung percepatan pembangunan IKN.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini